MASYARAKAT DESA TAMANSARI,BERSYUKUR TERHADAP PEMBANGUNAN PROYEK IRIGASI
MAHARDIKAPOS.COM KAB SUKABUMI - Pekerjaan Proyek Jaringan Irigasi Pertanian lokasi Desa tamansari kecamatan Cikidang kabupaten Sukabumi Jawa Barat ,Sabtu ( 12/08/2023)
Untuk peningkatan hasil produksi pertanian masyarakat setempat desa taman sari saat ini adapun luas lahan pertanian wilayah desa tamansari yang dapat aliri proyek ini nantinya mencapai ribuan hektare sawah Sehingga pengerjaan proyek yang Sudah dikerjakan oleh pihak rekanan itu manfaat nya cukup positif bagi masyarakat setempat, guna untuk meningkatkan hasil produksi pertanian.
Supriatna ketua kelompok tani Muarasar saat dikompjmasi melalui chat Wa Menyampaikan ,kami selaku kelompok tani Muarasari mengucapkan Terimakasih atas Peranan Pemerintah melalui dinas terkait dalam Pemberdayaan Masyarakat di Bidang Pertanian yang mana telah merealisasikan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi dengan membangun infrastruktur di sektor Sumber Daya Air ,yang mengairi sekitar 50 hektar pesawahan dari lima ke RT an ,tuturnya
Ketua kelompok tani Muarasari menambahkan ,"Dan juga kami sangat berterima kepada semua pihak ,baik Masyarakat pihak rekanan Pelaksana CV. BUNGSU PUTRA KONTRUKSI karena sudah membangun proyek jaringan irigasi ini. Sehingga lahan persawahan kami nantinya tidak lagi sulit untuk mendapatkan pasokan air. Sebab air merupakan kebutuhan dasar untuk lahan persawahan dan lahan kolam ikan.
kami sangat terbantu karena pentingnya sektor pertanian sebagai penyangga bagi pemenuhan kebutuhan masyarakat, dan mengingat semakin terus bertambahnya kebutuhan akan pangan, maka dalam upaya menanggulangi kemiskinan penting kiranya memberdayakan masyarakat petani,"jelasnya
Bahwa pemberdayaan untuk menanggulangi kemiskinan dan mensejahtrakan masyarakat adalah, hal yang menarik dimana berbagai program penanggulangan kemiskinan terutama di bidang pertanian di masyarakat belum dapat mengatasi persoalan-persoalan yang ada.Sebagaimana yang sedang dalam proses pelaksanaan bahwa program-program pemerintah di bidang pertanian ini diantaranya ,Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi dapat mengatasi banyaknya persoalan
Kemudian terkait pengerjaan proyek Jaringan Irigasi ini juga disambut baik oleh oleh warga Masyarakat desa taman sari karena sudah menunggu menginginkan pembangunan jaringan irigasi tersebut. Sebab banyak masyarakat, khususnya petani yang bergantung terhadap aliran irigasi untuk mengairi sawahnya.Saya berharap hasil akhir pekerjaan ini airnya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat setempat. pungkasnya
Reporter ( Jamaludin)
indopostonline@gmail.com