-->
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

26 Hektar Sawah Kekeringan Akibat Irigasi Longsor Petani Terancam Gagal Panen

26 Hektar Sawah Kekeringan Akibat Irigasi Longsor Petani Terancam Gagal Panen


Mahardikapos,com Sukabumi -Sebanyak 26 Ha pesawahan di Kp. Gempol RT 001 RW 007 Desa Cikadu Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi mengalami kekeringan. Pesawahan tersebut padahal sawah boyoran bukan sawah tadah hujan.

Kekeringan tersebut bukan diakibatkan oleh kurangnya air, karena sumber air sangat mencukupi. Tetapi diakibatkan oleh longsornya saluran irigasi Ciawi Tali sepanjang 20 meter dengan ketinggian sekitar 30 meter serta yang rawan dan kritis longsor kurang lebih sepanjang 100 meter.

Pak Hasim selaku Ketua Kelompok Tani Rakyat Makmur Desa Cikadu Kecamatan Palabuhanratu merasa prihatin atas musibah yang terjadi, karena sawah yang menjadi andalan pendapatan para penduduk setempat terancam gagal panen secara total, bahkan seandainya itu terjadi lahan sawah tersebut bisa beralih  fungsi menjadi kebun pisang.

"Sudah hampir 3 bulan saluran irigasi di Kp. Ciawi Tali Desa Cikadu mengalami musibah longsor, sehingga mengakibatkan sebanyak 26 Ha pesawahan mengalami kekeringan dan terancam gagal panen".Ungkapnya.

Warga masyarakat setempat beserta para anggota Kelompok Tani Rakyat Makmur sudah berupaya dengan maksimal secara swadaya, tapi kemampuan mereka sangat terbatas. Pengajuan pun sudah disampaikan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, tapi belum ada tanggapan sampai saat ini. 

Ketua Kelompok Tani Rakyat Makmur Desa Cikadu, Hasim sangat mengharapkan bantuan dan perhatian dari Dinas-dinas terkait, terutama Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi untuk menanggulangi musibah tersebut. Beliau juga sudah menyampaikan keluhannya kepada Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Palabuhanratu.

N. Winda Widyawati, S.Pi selaku Ketua Koordinator BPP Kecamatan Palabuhanratu dengan cepat menanggapi hal tersebut. Beliau menghimbau kepada Ketua Kelompok Tani Rakyat Makmur untuk secara swadaya kerja bakti bersama para anggota dan masyarakat untuk memperbaiki saluran irigasi Ciawi Tali Desa Cikadu sebelum adanya bantuan dari pemerintah.

Menurut beliau  bantuan dari pemerintah itu membutuhkan proses. Beliau juga sudah  mengajukan Surat Usulan melalui P3A-TGAI kepada PSDA.


Mayoritas penduduk Kp. Gempol RT 001 RW 007 Desa Cikadu Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi bermata pencaharian sebagai petani. Tumpuan hidup satu-satunya adalah hasil panen padi disawah. 

Ketika sawah mereka terancam kekeringan maka akan berakibat gagal panen dan hidup mereka tentunya mengalami kesulitan. Hal tersebut sangat membutuhkan bantuan dari berbagai pihak, bukan hanya dari dinas pertanian saja. 



Reporter ( Nopita )

indopostonline@gmail.com

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.