Bimbingan teknis (BIMTEK) Saksi Pasangan adjo-Iman Untuk Amankan Suara Di TPS.
Mahardikapos.com Sukabumi - Dalam rangka mengamankan suara di TPS, Tim Pemenangan pasangan No urut 1 adjo-iman Kecamatan Cikidang Kabupaten Sukabumi melakukan bimbingan teknis (bimtek) kepada 134 Saksi kamis 19/11/2020 di aula hotel Anak Raja Kp. Simpang Desa Pangkalan Cikidang Sukabumi.
Ketua Tim Pemenangan pasangan No urut 1 Adjo-Iman sekaligus ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Gerakan Indonesia Raya (GERINDRA) Kecamatan Cikidang Ojan mengatakan bimbingan tekhnis saksi tersebut, untuk menjaga suara, mengamankan suara pada saat pilkada, yang endingnya untuk kemenangan Pasangan no urut 1 adjo-iman", ucap ojan
Menurutnya, pembekalan tersebut bertujuan selain untuk mengamankan TPS juga untuk mengantisipasi kecurangan-kecurangan yang dilakukan oleh paslon lain. Tak hanya itu, kebaradaan saksi ini sangat dibutuhkan ketika memang hasil pilkada ini dibawa ke Mahkamah Konstitusi(MK). Jika saksinya sudah siap, tentunya bisa memudahkan membutuhkan alat bukti bila terjadi kecurangan oleh pasien lain dan penyelenggara pemilu pungkasnya,
(Jamaludin )